Abstract
Kemajuan teknolgi dalam bidang elektronika, telekomunikasi dan informatika berkembang sangat cepat. Hal ini berdampak terhadap pola hidup dan kebiasaan dari masyarakat dalam meningkatkan kenyamanan dan kualitas hidup dengan memanfaatkan perangkat elektronik dalam kehidupan sehari-hari. Home Automation System adalah salah satu contoh penerapan penggunaan teknologi dalam lingkungan rumah untuk seseorang terhubung, mengatur dan memonitor perangkat-perangkat elektonik yang dimilikinya melalui sebuah aplikasi yang sederhana, mudah dan menarik. Pada penelitian ini akan dikembangkan sebuah Home Automation System dengan menggunakan sebuah komputer mini Raspberry Pi yang berfungsi sebagai pengontrol utama. Perangkat ini terhubung dengan beberapa modul sensor sebagai input, dan modul penerangan yang akan dikontrol. Tersedia juga jalur komunikasi Wireless Local Area Network (WLAN) yang terhubung dengan Home Automation System. Dengan demikian monitoring dari sistem ini dapat dengan mudah diakses dari manapun juga di dalam jangkauan WLAN.