Title

Peranan Media Digital dalam membentuk Branding Jokowi di Pemilihan Presiden 2014

Abstract
Ditengah semakin berkembangnya teknologi, internet merupakan satu dari bagian teknologi yang memberi pengaruh besar pada kehidupan manusia. Pada bidang komunikasi massa, internet benar-benar mengubah perspektif dan makna dari komunikasi massa itu sendiri. Jika internet mampu mengubah komunikasi massa maka dengan sendirinya internet juga telah mengubah seluruh gaya hidup manusia di dalamnya. Baik dari aspek umum maupun pribadi. Salah satu bagian dari komunikasi yang berubah akibat dari internet adalah pada media massa. Media massa terdiri dari dua yaitu media cetak dan media teknologi. Namun sejak internet merasuki semua kehidupan manusia, media massa pun bertambah satu yaitu media digital. Media yang bergantung penuh pada koneksi internet. Media digital menghasilkan portal-portal berita yang sifatnya jauh lebih cepat dan interaktif. Tidak ada lagi hambatan ruang dan waktu bagi media digital. Oleh karena itu, berita selalu diperbarui setiap hitungan detik. Dalam hitungan detik pula, masyarakat dapat memberi konfirmasi dan menjawab. Pada kasus branding Jokowi, portal berita www.detik.com menayangkan berita tentang Jokowi yang selalu mengaitkan dengan kemeja kotak-kotak semasa kampanye Pemilihan Presiden 2014 yaitu dari tanggal 4 Juni 5 Juli 2014. Terdapat 110 berita pada masa kampanye yang selalu memilih kata Jokowi dan kemeja kotak-kotak dalam satu kesatuan. Akibatnya branding Jokowi menjadi sangat lekat dengan kemeja kotak-kotak. Branding melalui media digital dirasakan sangat efektif karena menjangkau kaum karyawan di usia dari 40an hingga ke pemilih pemula. Karena memang mereka inilah pengguna internet. Waktu yang sempit karena masih harus beraktivitas rutin, menjadikan mereka lebih menggantungkan media digital sebagai media mendapatkan informasi. Pada akhirnya, kemeja kotak-kotak memang berhasil mengantarkan Jokowi menjadi Presiden Republik Indonesia ketujuh. Coblos yang kotak-kotak! begitu pesan Jokowi ketika tiba hari Pemungutan Suara.
Keywords
Komunikasi Massa, Media Digital, Branding,Kemeja kotak-kotak
Source of Fund
Hibah BINUS
Funding Institution
BINUS
Fund
Rp.8.000.000,00
Contract Number
044.A/VR.RTT/V/2015
Author(s)
  • Drs. Margana Wiratma, M.M.

    Drs. Margana Wiratma, M.M.

  • Dr. Dina Sekar Vusparatih, S.IP., M.I.Kom.

    Dr. Dina Sekar Vusparatih, S.IP., M.I.Kom.

  • Marta Sanjaya, S.IP., M.Si.

    Marta Sanjaya, S.IP., M.Si.