Abstract
Standar kesempurnaan manusia urban kini banyak dituangkan dalam tampilan fisik, dan apapun yang melekat seperti pakaian dan perhiasan. Namun adakalanya pakaian dan perhiasan dianggap tidak mampu mencerminkan image kesempurnaan yang diinginkan disebabkan oleh hambatan fisik. Hal ini terjadi pada individu yang memiliki disabilitas yang jelas tercermin pada tampilan fisiknya, dalam konteks ini individu pengidap Isotopenic Thrombocithopenia Purpura (ITP) atau yang pengidapnya disebut dengan ODAPI (Orang dengan ITP). Simptom fisik yang dialami seperti perdarahan, kulit pucat dan memar-memar pada waktu yang tak terduga menimbulkan tekanan dan konflik sosial dan psikologis bagi ODAPI untuk tetap dapat menampilkan image yang diinginkan dengan keterbatasan yang ada.
Keywords
Seni perhiasan, Lima Dasar Hidup Sehat, Awareness,Autoimun, SosialMedia.