Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menyelidiki faktor-faktor yang mempengaruhi penggunaan aplikasi VoD saat ini dan di masa depan. Faktor-faktor yang diselidiki berdasarkan perceived value yaitu ease of use, convenience value, monetry value, emotional value, social value dan identity salience. Selain itu, dilakukan prediksi atas faktor-faktor nilai pengguna dalam memahami penggunaan VoD. Desain penelitian menggunakan survey kepada pengguna yang melakukan subscribe pada layanan VoD di Jabodetabek. Target sampel sebanyak 300 pengguna VoD. Metode analisis data menggunakan partial least square-structural equation modeling (PLSSEM).
Keywords
Video on Demand, Niat Masa Depan, Penggunaan VoD, Persepsi Nilai