Title

Perbandingan Plasma Tekanan Rendah dan Plasma Tekanan Tinggi pada Teknik Ablasi Laser serta Aplikasinya di Industri untuk Pemilihan Material

Abstract
Teknik Ablasi Laser kerap kali digunakan di negara-negara maju sebagai teknik untuk memilih bahan, meneliti kualitas dan kuantitas elemen pada bahan. Teknik ini dipilih karena memiliki tingkat kecepatan pengambilan data cukup dalam hitungan detik, memiliki akurasi tinggi, tidak memerlukan perlakuan awal sampel, dan tidak merusak permukaan sampel. Namun demikian, teknik ini masih jarang digunakan di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menggunakan teknik ablasi laser untuk menganalisis kualitas bahan serta menemukan bahan lain yang dapat dipergunakan sebagai penggganti bahan yang sudah ada saat ini. Penelitian ini akan menggunakan laser Nd:Yag dengan panjang gelombang yang dapat divariasikan mulai dari 355 nm, 533 nm, dan 1064 nm. Lebar pulsa yang digunakan pun dapat divariasikan dari nanosecond, picosecond dan femtosecond sehingga energi yang dihasilkan bisa bervariasi mulai dari 180 mJ hingga 1 mJ. Gas sekitar yang dipakai akan diset mulai dari tekanan rendah sekitar 666 Pa hingga tekanan tinggi yaitu101 kPa. Selain itu pula gas yang digunakan dapat divariasikan mulai dari gas Nitrogen, Helium, Carbon, maupun Argon. Tujuannya adalah untuk mengamati perbedaan plasma yang dihasilkan dari interaksi laser dengan sampel pada tekanan rendah terhadap tekanan tinggi. Hasil dari penelitian ini diharapkan ditemukannya metode yang paling efektif dan paling efisien dalam pemilihan bahan serta memiliki akurasi yang paling tinggi hingga ordo ppb (part per billion). Selain itu pula, penelitian ini juga diarahkan untuk memvalidasi teori-teori dasar serta menghasilkan teori-teori pendukung mengenai pembangkitan plasma hasil interaksi laser dengan sampel. Teori pendukung ini akan dapat dimanfaatkan di Jurusan Fisika Teori maupun Fisika Terapan baik di jenjang S1 hingga S3. Dengan semikian, TKT untuk penelitian ini adalah sampai TKT 3 yang mendukung penerapan teori secara nyata pada eksperimen.
Keywords
Plasma, tekanan rendah, tekanan tinggi, ablasi laser, LIBS
Source of Fund
Penelitian Dasar Unggulan Perguruan Tinggi
Funding Institution
DIKTI
Fund
Rp.112.700.000,00
Contract Number
3530/LL3/KR/2021
Author(s)
  • Dr. Rinda Hedwig S.Kom,M.T

    Dr. Rinda Hedwig S.Kom,M.T

  • Dr. Eng Ir. Zener Sukra Lie, S.T., M.T.

    Dr. Eng Ir. Zener Sukra Lie, S.T., M.T.