Title

Analisa Elemen Desain Grafis Logo Asian Games 2018 Sebagai Merek/Lambang di Kota Jakarta

Abstract
Bagaimana menganalisa suatu logo berdasarkan prinsip dasar elemen desain grafis sebagai merek / lambang di kota Jakarta. Elemen dasar desain grafis merupakan sebuah pendekatan untuk mengenal logo dari bentuk, warna, garis, huruf, dan tekstur dari sisi kultural / budaya. Tidak seperti penelitian-penelitian elemen grafis sebelumnya, yang melihat elemen desain grafis dari aspek psikologi, maka penelitian kali ini bertujuan untuk memberikan wawasan aspek elemen desain grafis berdasarkan kultural masyarakat kota Jakarta. Teori pakar elemen desain grafis dan konsep pemasaran digunakan sebagai dasar pemikiran dalam penelitian kali ini. Konsep pemasaran telah diterapkan secara luas untuk produk dan layanan, tujuan pemasaran adalah fenomena yang relatif baru. Secara khusus, tujuan dari pemasaran tetap sulit didefinisikan untuk banyak praktisi di bidang pemasaran dan tidak terwakili di dalam literatur desain grafis. Akibatnya, penelitian ini memiliki tiga tujuan. Pertama, penulis mencoba untuk meninjau dasardasar konseptual dan teoritis di bidang pemasaran maupun desain grafis. Kedua, berusaha untuk memperbaiki dan meningkatkan definisi tujuan dari logo dana pemasarannya untuk dapat diterima dan dipahami oleh masyarakat luas. Ketiga dan paling penting, berusaha untuk meningkatkan pemahaman kita tentang praktik tujuan dari logo itu sendiri berdasarkan teori elemen grafis sebagai dasar komunikasi visual.
Keywords
Elemen Desain, Branding, Logo, Komunikasi, Desain Grafis
Source of Fund
Hibah BINUS
Funding Institution
BINUS
Fund
Rp.8.000.000,00
Contract Number
029/VR.RTT/V/2016
Author(s)
  • Liliek Adelina Suhardjono, S.Sn., M.Arts

    Liliek Adelina Suhardjono, S.Sn., M.Arts

  • Untung Adha Saryanto, S.Sn, M.Ds.

    Untung Adha Saryanto, S.Sn, M.Ds.

  • Arsa Widitiarsa Utoyo, S.T., M.Sn.

    Arsa Widitiarsa Utoyo, S.T., M.Sn.