Title

Perancangan Aplikasi Point-of-Sales untuk Usaha Kecil Menengah

Abstract
Perkembangan zaman teknologi informasi saat ini, sudah menjadi salah satu syarat yang harus dipenuhi untuk segala bidang usaha terutama usaha kecil menengah. Teknologi informasi telah menjadi dasar dalam berbagai perusahaan untuk mendukung operasi dan manajemen sehingga perusahaan dalam berbagai bidang mulai mengembangkan teknologi informasi dalam perusahaannya agar dapat bersaing di-kompetisinya dengan mengembangkan teknologiinformasi di dalamsuatu perusahaan dapatmeningkatkan produktivitas suatu perusahaan. Usaha Kecil Menengah diIndonesia harus terus memperbaiki diri dengan menciptakan daya saing globalnya. Akan tetapi, UKM dalam perkembangannya masihmenghadapi berbagai persoalan yang perlumendapat perhatian. Menurut jurnal Hailu (2014:337), bahwa sistem informasi dan produktivitas karyawan memiliki korelasi yang kuat. Dengan diterapkannya sistem informasi, para pegawai mampu mengerjakan tugas mereka dengan baik, sehingga mampu mendapatkan informasi yang tepat disaat waktu yang diperlukan. Karyawan tidak harus mengumpulkan informasisecara manual, agar mampumengurangi kesalahan dan perulangan serta membantu mereka untuk memberikan sejumlah informasi berkualitas kepada pembuat keputusan. Aplikasi Point-of-Sales untuk Usaha Kecil Menengah diharapkan menjadi solusi untuk membantu UKM dapat mengolah data penjuaa. Aplikasi yang dirancang iniakan terkait transaksi penjualan yang akan membantu para pemilik UKM dari perhitungan manual dan rutinitas bulanan. Solusi ini diharapkan memberikan kemudahan dalam mengelola data penjualan dimana semua itu akan menjadi suatu sistem dan mudah untuk di kerjakan.
Keywords
UKM, Kompetisi, Teknologi
Source of Fund
Hibah Terapan Binus
Funding Institution
BINUS
Fund
Rp.10.000.000,00
Contract Number
018/VR.RTT/III/2021
Author(s)
  • Lius Steven Sanjaya, S.Kom., MMSI., PSM I

    Lius Steven Sanjaya, S.Kom., MMSI., PSM I

  • Ferdianto, S.Kom., M.MSI

    Ferdianto, S.Kom., M.MSI