Title

SIMULASI DAN PERANCANGAN SISTEM PENGATURAN LAMPU LALU LINTAS MENGGUNAKAN METODE FUZZY INFERENCE SYSTEM MAMDANI

Abstract
Lampu lalu lintas sebagai salah satu pemeran utama di persimpangan jalan, dewasa ini seakan kehilangan perannya. Pengaturan durasi waktu hijau yang kurang dinamis dengan tidak mempertimbangkan kepadatan arus lalu lintas pada tiap jalurnya menjadi salah satu permasalahannya. Maka dalam penelitian ini, akan diformulasikan sebuah sistem pengaturan waktu hijau pada lampu lalu lintas yang lebih dinamis dengan menggunakan metode Fuzzy Inference System tipe Mamdani. Untuk membantu proses analisis, dirancanglah sebuah aplikasi berbasis desktop yang bertujuan untuk mensimulasikan sistem pengaturan waktu hijau pada lampu lalu lintas sesuai dengan analisis yang telah dilakukan. Hasil output waktu hijau yang didapat dari implementasi aplikasi ini selanjutnya akan dibandingkan dengan data yang didapat dari Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta.
Keywords
Fuzzy Inference System, Mamdani, simulasi lampu lalu lintas
Source of Fund
Hibah Terapan Binus
Funding Institution
BINUS
Fund
Rp.10.000.000,00
Contract Number
033/VR.RTT/IV/2019
Author(s)
  • Siti Komsiyah, S.Si., M.Si.

    Siti Komsiyah, S.Si., M.Si.

  • Iping Suhariadi,S.Si., M.Sc., Ph.D

    Iping Suhariadi,S.Si., M.Sc., Ph.D