Title

APLIKASI PENYIMPANAN KARTU DIGITAL CARD BERBASIS ANDROID

Abstract
Ketika kartu anggota dari berbagai toko mulai menumpuk di dompet, kesulitan mengaturnya, serta lelah membawa semua kartu? Digital Card adalah sebuah aplikasi yang membantu untuk mengelola semua kartu dari peranti, tanpa harus membawanya secara fisik. Tujuan penelitian ini adalah membuat aplikasi untuk menyimpan kartu member dalam bentuk digital berbasis Android, yang digunakan oleh pengguna yang memiliki kartu member sebagai media untuk menghindari resiko kecerobohan, kerusakan, atau kehilangan, hingga penyalahgunaan kartu member fisik dari pihak pihak yang tidak bertanggung jawab. Pada pembuatan aplikasi ini, digunakan metode pengumpulan data studi pustaka, kuesioner dan metode perancangan extreme programming. Hasil yang dicapai adalah aplikasi berbasis Android yang dapat menyimpan kartu fisik kedalam bentuk digital, Selain itu dilengkapi berbagai fitur pendukung : memindai barcode pada kartu member, menampilkan promo merchant yang sedang berlangsung, registrasi membership secara online, dan menampilkan lokasi ritel terdekat, menggunakan Android Studio dengan bahasa pemrograman Java. Hasil akhir yang ingin dicapai adalah aplikasi dapat membantu penggunanya, sebagai media untuk menghindari resiko kecerobohan, kerusakan, kehilangan, hingga penyalahgunaan kartu member fisik dari pihak pihak yang tidak bertanggung jawab dalam penggunaan kartu fisik. Pengguna dapat menyimpan semua kartu dalam satu aplikasi elegan pada smartphone.
Keywords
aplikasi, kartu member, kartu fisik, barcode, promo, registrasi online, lokasi ritel
Source of Fund
Hibah Terapan Binus
Funding Institution
BINUS
Fund
Rp.10.000.000,00
Contract Number
033/VR.RTT/IV/2019
Author(s)
  • Junita Juwita Siregar, S.T., M.Kom

    Junita Juwita Siregar, S.T., M.Kom

  • Azani Cempaka Sari, S.Kom., M.T.I.

    Azani Cempaka Sari, S.Kom., M.T.I.

  • Kornelius Irfandhi, S.Kom., M.TI

    Kornelius Irfandhi, S.Kom., M.TI