Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk melakukan Pengembangan Assessmen dan Evaluasi System (Assurance of Learning) dalam Implementasi Outcome Based Education di Perguruan Tinggi Indonesia.Pada penelitian ini dilakukan studi kasus di Universitas Bina Nusantara. Metode pengumpulan data dengan wawancara, observasi, dan quisioner. Framework Laravel dan database MySQL digunakan untuk pengembangan aplikasi. Evaluasi akhir menggunakan eight golden rules, lima faktor manusia terukur, black box testing, serta paired t-test testing. Hasil yang ingin dicapai adalah membuat Constructive alignment (AOL) assessment, merancang standard pembuatan assessment yang dapat mengukur ketercapaian outcomes dan evaluasi capaian student Outcome dalam bentuk dashboard, serta Implementasi Outcome Based Education.
Keywords
Assesmen, evaluasi Assurance of Learning (AOL), Student Outcome,Outcome Based Education