Abstract
Penelitian yang diajukan ini berisi tentang kajian struktur tubuh kekaryaan Nirmana Estetika Raba mahasiswa DKV Binus University, yang merupakan bentuk kreativitas kemampuan sensori siswa terhadap sensasi taktil dan thermis tubuh. Dalam penelitian ini desain didudukkan pada tingkat esensinya, yakni seni yang menyasar pada suatu kepekaan (sense). Kajian ini menarik karena merupakan kajian pertama karya Nirmana berdasar totalitas pengalaman ketubuhan (bodily experience). Dalam melakukan kajian terhadap topik tersebut peneliti menggunakan pendekatan struktural Saussure. Sedangkan untuk mengidentifikasi proses kreasinya, digunakan teori Primadi Tabrani dan teori Wucius Wong. Dengan demikian akan dapat teridentifikasi relasi antar unsur rupa dalam membentuk keutuhan kreativitas yang merujuk pada modul stimulus tautan. Target yang diharapkan dari penelitian ini adalah dihasilkannya model pembelajaran baru Nirmana yang mampu secara optimal mengasah kepekaan (sense) mahasiswa melalui totalitas pengalaman ketubuhan. Untuk itu akan dijalankan studi pustaka untuk mengkaji objek formal dari penelitian ini, yaitu elemen dan prinsip-prinsip fundamental dalam desain. Selanjutnya dilakukan analisa obyek material hasil dari proses ideasi dan visualisasi mahasiswa kelas Nirmana sepanjang satu semester. Dengan penelitian ini studi desain dasar diharapkan semakin mampu berperan menempatkan proses pengasahan kepekaan sebagai pusaran kegiatan pembelajaran pembentuk kreativitas dan sensibilitas estetik siswa.
Keywords
Nirmana, kreativitas, kepekaan, pengalaman ketubuhan, estetik