Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan buktiempiris mengenai peningkatan kesejahteraan atau well-being melalui variable emosi positif yaitu nostalgia dan perilaku keingintahuan sosial. Dalam situasi pandemi seperti saat ini yang tidak dapat dipastikan berakhirnya, maka perlu untuk memastikan kesejahteraan manusia agar mereka tetap sehat menta dan produktif. Manusia yang produktifsejalan dengan tuntutan WHO untuk memiliki kualitas hidup dan berujung pada kemajuan kota serta negara. Nostalgia dan keingintahuan sosial sendiri sebenarnya merupakan hal yang dimiliki oleh masyarakat urban di Indonesia secara natural. Penelitian memanfaatkan sesuatu yang natural ada dalam diri masyarakat. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif lewat penyebaran kuesioner secara online dan bila memungkinkan dilakukan quasieksperimental. Subyek penelitian dibuka untuk beragamusiasehingga penelitian cross sectional juga dapat dilakukan. Analisis statistik menggunakan Structural Equation Modelling (SEM). Luaran dari penelitian ini berupa pengayaanmateri perkuliahan dan pengabdian kepada masyarakat.