Title

ANALISIS KEBINGUNGAN KONSUMEN MELALUI PENGALAMAN OMNICHANNEL TERHADAP MINAT PEMBELIAN KONSUMEN DI INDONESIA

Abstract
E-commerce dikenal sebagai mekanisme pengalihmilikkan suatu produk atau jasa dari pihak yang satu kepada pihak yang lain. Tentu saja hal tersebut dilakukan melalui platform elektronik. Menurut fakta dari beberapa studi, proses transaksi tercipta dengan baik apabila dilandasi oleh rasa saling percaya di antara pihak yang terlibat. Yang menarik, rasa kepercayaan tidak hanya dapat timbul pada kondisi nyata namun juga dapat timbul pada kondisi daring. Menurut Matzler, Waiguny, and Fller 2007 dan Matzler, Stieger and Fuller 2011 salah satu aspek pengurangan kebingungan konsumen adalah pengetahuan produk yang dimiliki oleh konsumen. Tanpa memiliki citra bisnis yang baik, maka akan sulit bagi suatu bisnis untuk bertahan dan berkembang dalam kompetisi pasar. Pada studi terdahulu, Matzler, Waiguny, and Fller 2007 dan Matzler, Stieger and Fuller 2011 telah membuktikan bahwa pengetahuan produk terbukti dapat menurunkan kebingungan konsumen. Pada studi ini, konsep mengenai kebingungan konsumen akan dikaji lebih mendalam. Di mana eksplorasi akan faktor anteseden pembentuk kebingungan konsumen akan kami lakukan. Demikian pula, sebagai modifikasi akan model riset awal dari Matzler, Waiguny, and Fller 2007 dan Matzler, Stieger and Fuller 2011, kami menambahkan sebuah variabel moderator pengalaman omni-channel sebagai novelti dari penelitian ini. Untuk mendukung penelitian ini, kami menggunakan metoda sampling proporsional dalam menghadapi persoalan mengenai populasi responden yang tak terbatas.
Keywords
e-Commerce, e-Image, e-WoM, Online Reputation, Price Premium, Online Purchasing.
Source of Fund
Hibah BINUS
Funding Institution
BINUS
Fund
Rp.8.000.000,00
Contract Number
029/VR.RTT/V/2016
Author(s)
  • Dr. Viany Utami Tjhin, S.Kom., M.M., CDMS

    Dr. Viany Utami Tjhin, S.Kom., M.M., CDMS

  • Dr. Angelina Ervina Jeanette Egeten, S.Kom., MMSI

    Dr. Angelina Ervina Jeanette Egeten, S.Kom., MMSI