Title

Pengembangan dan Penerapan Geospatial Artificial Intelligence (GeoAI) untuk Membina dan Memberdayakan Masyarakat Indonesia

Abstract
Pusat Penelitian Geospatial Artificial Intelligence (GeoAI)/ GeoAI Research Center berdiri sebagai wadah bagi para geoscientist, ilmuwan komputer, insinyur, pengusaha, maupun pengambil keputusan dari berbagai tingkat pemerintahan untuk saling berbagi, melakukan penelitian, dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi guna mengidentifikasi tantangan dan peluang pemanfaatan kecerdasan buatan dalam bidang geospasial. Pusat Penelitian ini akan dibentuk melalui kerjasama kemitraan antara School of Computer Science Universitas Bina Nusantara bersama ESRI Indonesia sebagai pusat kajian dan riset unggulan yang mampu menjawab kebutuhan industri secara dinamis. Secara umum, Pusat Penelitian GeoAI berusaha untuk mengidentifikasi dan menjawab kebutuhan akan informasi geografis yang lebih cerdas dan berkaitan dengan aplikasi kecerdasan buatan (AI) dalam domain geospasial dengan ketergantungannya pada Internet of Things (IoT). Secara khusus, Pusat Penelitian GeoAI dibentuk untuk melakukan pengkajian dan riset mengenai algoritma dan implementasi kecerdasan buatan (artificial intelligence) baik berupa pembelajaran mesin (machine learning) dan pembelajaran mendalam (deep learning) dalam bidang-bidang yang meliputi klasifikasi gambar, deteksi objek, segmentasi objek, interpolasi, pemodelan, maupun simulasi, prediksi lokasi berbasis bahasa alami, dan integrasi data spatial dengan berbagai jenis struktur data yang dikenal dengan big data. Untuk menjawab tantangan ini menjadi sangat krusial karena banyaknya permasalahan dalam masyarakat yang harus diselesaikan bersama-sama, baik dalam dunia akademik maupun industri. Visi dan misi besar tersebut mengacu pada pengadopsian Ilmu pengetahuan dan teknologi teknik kecerdasan buatan pada bidang ilmu data spasial yang telah menjadi suatu keharusan untuk mendukung percepatan pengembangan sumber daya manusia di Indonesia dalam era revolusi industri 4.0 menuju masyarakat 5.0. ini. Dalam kegiatannya, Pusat Penelitian GeoAI akan memiliki beberapa program kerja antara lain: Focus Group Discussion, integrasi IPTEK dan Capacity Building untuk mahasiswa, dosen, pemerintah pusat, pemerintah daerah, serta industry pendukung, serta International Short Course dan kompetisi yang mampu menjangkau lebih dari 2000 orang baik secara internal, nasional, maupun internasional. Penerima manfaat ini terbagi menjadi mahasiswa dan dosen baik di dalam maupun luar Universitas Bina Nusantara, ESRI Indonesia dan pelaku industri informasi geospasial lainnya, serta perwakilan Pemerintah Pusat dan Daerah. Melalui kegiatan-kegiatan tersebut, Pusat Penelitian GeoAI akan memperkuat Universitas Bina Nusantara dan memberikan manfaat pada industri geospasial melalui 8 (delapan) Indikator Kinerja Utama yaitu: pembelajaran kelas, kesiapan lulusan kerja, kompetensi dan kualifikasi mahasiswa dan dosen, penerapan riset dan publikasi ilmiah berbasis multidisiplin ilmu, kemitraan program studi, dan akreditasi internasional.Berkaca dari kerjasama kemitraan yang telah berjalan dengan ESRI Indonesia, Pusat Penelitian GeoAI di Universitas Bina Nusantara ini diharapkan mampu semakin memperkuat kompetensi, keluaran, dan jejaring bagi mahasiswa, peneliti, industri dan pemerintah
Keywords
Geoai, Geoscientist, Artificial Intelligence
Source of Fund
Kedaireka
Funding Institution
DIKTI
Fund
Rp.1.766.666.000,00
Contract Number
122/VR.RTT/IX/2022
Author(s)
  • Jurike V. Moniaga, S.Kom., M.T.

    Jurike V. Moniaga, S.Kom., M.T.

  • Santy, S.Kom., M.Sc., PSM I

    Santy, S.Kom., M.Sc., PSM I

  • Dr. Ir. Edy Irwansyah, S.T., M.Si., IPM, ASEAN Eng.

    Dr. Ir. Edy Irwansyah, S.T., M.Si., IPM, ASEAN Eng.

  • Ir. Andry Chowanda, S.Kom., MM, Ph.D., MBCS, CCP, CME, IPM, SMIEEE

    Ir. Andry Chowanda, S.Kom., MM, Ph.D., MBCS, CCP, CME, IPM, SMIEEE

  • Dr. Ir. Alexander Agung Santoso Gunawan, S.Si., M.T., M.Sc., IPM, CIRR, CSA

    Dr. Ir. Alexander Agung Santoso Gunawan, S.Si., M.T., M.Sc., IPM, CIRR, CSA

  • Dr. Ir. Derwin Suhartono, S.Kom., MTI

    Dr. Ir. Derwin Suhartono, S.Kom., MTI