Title

Perancangan Data Mining Departemen Sumber Daya Manusia Untuk Pengukuran Kinerja Dosen Di Perguruan Tinggi

Abstract
Salah satu tantangan terbesar yang dihadapi lembaga pendidikan tinggi (universitas) saat ini adalah untuk meningkatkan kualitas keputusan manajerial terutama untuk pengelolaan sumber daya manusia (dosen) yang merupakan salah satu komponen terpenting dalam universitas. Lembaga pendidikan berusaha untuk lebih efisien dengan menggunakan teknologi untuk mengelola dan prosedur pengambilan keputusan yang mendukung atau membantu mereka untuk mengatur strategi baru dan rencana untuk manajemen sumber daya manusia yang lebih baik. Salah satu cara untuk membantu dalam pengambilan keputusan dan mengembangkan manajemen sumber daya manusia yang lebih baik adalah dengan memberikan pengetahuan baru yang terkait dengan proses pendidikan yang terjadi di Perguruan Tinggi. Pengetahuan ini bisa didapatkan dengan mengekstrasi sejarah dan data operasional yang berada di database operasional Perguruan Tinggi dengan menggunakan teknik data mining.Teknik data mining adalah alat analisis yang dapat digunakan untuk mengekstrak pengetahuan bermakna dari sekumpulan data besar. Penelitian ini bertujuan untuk merancang data mining dalam konteks sistem pendidikan tinggi untuk meningkatkan kualitas keputusan manajerial terutama untuk pengelolaan Sumber Daya Manusia (dosen) di perguruan tinggi.
Keywords
Sumber Daya Manusia, data mining, dosen, perguruan tinggi
Source of Fund
Hibah BINUS
Funding Institution
BINUS
Fund
Rp.8.000.000,00
Contract Number
015.A/VR.RTT/IV/2014
Author(s)
  • Dr. Julisar, S.E., Ak, M.M., CA.

    Dr. Julisar, S.E., Ak, M.M., CA.

  • Santy, S.Kom., M.Sc., PSM I

    Santy, S.Kom., M.Sc., PSM I

  • Dr. Eka Miranda, S.Kom., MMSI.

    Dr. Eka Miranda, S.Kom., MMSI.