Title

USABILITY TESTING OPEN SOURCE OPENBRAVO MODUL SALES MANAGEMENT BERDASARKAN SATISFACTION QUESTIONNAIRE

Abstract
Openbravo adalah Software Open Source Komersial yang bertujuan untuk membantu pelaku bisnis retail menengah dan besar di seluruh dunia dalam mengelola perubahan bisnis yang berkelanjutan dan inovasi dalam industri ritel yang cepat berubah saat ini. Openbravo memberikan edisi free dengan layanan terbatas yaitu OpenBravo ERP Community Edition. Openbravo berjalan pada sistem aplikasi berbasiskan web, dimana setiap halaman kerjanya mengadopsi sistem tabular seperti yang digunakan oleh web-browser masa kini. User interface merupakan hal yang sangat penting terhadap keberhasilan penggunaan aplikasi. Dengan demikian perlu dilakukan testing usability untuk meningkatkan user satisfaction pengguna applikasi. Testing usability dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan Satisfaction Questionnaire berdasarkan Questionnaire for User Interface Satisfaction (QUIS) untuk mengetahui satisfaction pengguna applikasi Openbravo modul sales management. Berdasarkan data hasil Satisfaction Questionnair kemudian dilakukan analisa satisfaction pengguna applikasi dan rekomendasi berdasarkan hasil analisa tersebut. User interface yang baik akan meningkatkan user satisfaction pengguna applikasi. Peranan aplikasi Openbravo yang secara lengkap dan user experience yang baik dapat mendukung proses bisnis pada sebuah perusahaan secara menyeluruh dan meningkatkan performance perusahaan. Hasil akhir yang diberikan dari penelitian ini adalah saran peningkatan user interface aplikasi open source openbravo berdasarkan testing usability yang dilakukan sehingga memberikan user experience yang lebih baik.
Keywords
usability, user interface, user experience, open source, erp
Source of Fund
Hibah BINUS
Funding Institution
BINUS
Fund
Rp.10.000.000,00
Contract Number
020A/VR.RTT/IV/2017
Author(s)
  • Harijanto Pangestu, S.Kom., M.Kom., CDMS

    Harijanto Pangestu, S.Kom., M.Kom., CDMS

  • Mahenda Metta Surya, S.Kom., M.M.

    Mahenda Metta Surya, S.Kom., M.M.