Title

Studi Intervensi Pangan Fungsional Bergizi Terhadap Profil Gut Mikrobiota, SCFA, Gut Integrity, Status Gizi, Kognitif dan Respon Imun Anak Stunting di Nusa Tenggara Timur : Mekanisme Molekuler

Abstract
Stunting merupakan kondisi defisiensi nutrisi kronis cukup lama, mengakibatkan gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak. Pengetahuan dan praktek higienis, kesehatan dan gizi yang tidak memadai, penyediaan air bersih dan kekurangan nutrisi dapat menyebabkan infeksi penyakit dan parsit, serta gangguan sistem kekebalan tubuh. Pada anak stunting, sistem imun mengalami gangguan, sehingga lebih rentan terjadi infeksi berulang, menyebabkan kadar proinflamatory meningkat. Saluran cerna yang tidak sehat dapat memperburuk kondisi kekurangan gizi, penyerapan yang tidak optimal, gangguan hormonal, gangguan pertumbuhan dan kerentanan terhadap infeksi. Intervensi pangan fungsional bergizi pada 100 balita stunting dan 100 balita normal selama 6 bulan akan dilakukan di provinsi Nusa Tenggara Timur, di 2 lokasi, yaitu Kupang dan Kodi Utara-Sumba Barat Daya merupakan provinsi dengan angka prevalensi stunting tertinggi di Indonesia, 43,8 persen.
Keywords
pangan fungsional bergizi, probiotik, senyawa bioaktif, saluran cerna, stunting
Source of Fund
RIIM
Funding Institution
BRIN
Fund
Rp.939.000.000,00
Contract Number
025A/VRRTT/II/2023
Author(s)
  • Prof. Ir. Ingrid Suryanti Surono, M.Sc., Ph.D.

    Prof. Ir. Ingrid Suryanti Surono, M.Sc., Ph.D.