BRIN: RIIM Kompetisi 2024

BRIN bekerjasama dengan LPDP menyelenggarakan skema pendanaan Riset dan Inovasi untuk Indonesia Maju (RIIM) Kompetisi. Pendanaan RIIM Kompetisi merupakan sebuah fasilitasi pendanaan penelitian yang diberikan kepada institusi/lembaga penelitian untuk menjalankan kegiatan pencarian kebaharuan IPTEK yang memiliki potensi untuk dapat dikembangkan lebih lanjut oleh pemangku kepentingan dengan tujuan mengimplementasikan hasil dari penelitian yang dijalankan.

Fokus penelitian dan inovasi dari program ini adalah terkait dengan bidang pangan termasuk kesehatan dan energi. Namun, program ini juga terbuka untuk tema lain seperti penerbangan, antariksa, hayati, lingkungan, informatika dan elektronika, nantoteknologi, manufaktur, kebumian dan maritim, material, sosial dan humaniora, tenaga nuklir, bahasa, sastra, arkeologi, ekonomi, kesejahteraan masyarakat, dan tata kelola pemerintahan.

Pendanaan RIIM Kompetisi dapat diakses oleh seluruh Warga Negara Indonesia yang berasal dari lembaga riset, perguruan tinggi, badan usaha, dan organisasi kemasyarakatan dengan mekanisme yang telah diatur. Pendanaan dapat digunakan untuk membiayai perbelanjaan bahan, perjalanan yang tekait dengan penelitian, dan honor tenaga lapangan.

PERSYARATAN

Pengusul:

  1. Ketua tim pengusul berasal dari lembaga riset, perguruan tinggi, badan usaha, dan/atau organisasi kemasyarakatan;
  2. Minimun pendidikan S-3;
  3. 1 orang peneliti hanya dapat terlibat pada maksimal 2 proposal RIIM Kompetisi dengan ketentuan 1 sebagai ketua dan 1 sebagai anggota atau pada 2 proposal sebagai anggota; dan
  4. Rekam jejak peneliti wajib sesuai dengan tema riset yang diusulkan.

Proposal:

  1. Proposal wajib mendapatkan persetujuan VR-RTT (Vice Rector – Research & Technology Transfer);
  2. Proposal yang diusulkan harus sesuai dengan fokus riset dan ditulis dalam Bahasa Indonesia;
  3. Proposal bersifat orisinil dan belum pernah menerima pendanaan dari sumber mana pun;
  4. Proposal sesuai kompetensi ketua peneliti;
  5. Setiap Proposal berisikan 1 ketua peneliti dan beranggotakan peneliti, perekayasa, dan anggota lainnya; dan
  6. Pendanaan paling lama 3 tahun menyesuaikan kesediaan dana dan hasil evaluasi setiap tahunnya.

Administrasi:

  1. Pengesahan Proposal mendapatkan persetujuan yang dibuktikan dengan tanda tangan VR – Research & Technology Transfer dan cap institusi;
  2. Penulisan proposal wajib mengikuti sistematika atau format yang ditetapkan; dan
  3. RAB sudah termasuk pajak sesuai ketentuan yang berlaku.

Program ini dibuka sepanjang tahun dengan pelaksanaan seleksi secara periodik. 

Dokumen pendukung pelaksanaan kegiatan Riset dan Inovasi untuk Indonesia Maju (RIIM) dapat diakses pada laman: https://linktr.ee/riimkompetisi

Pertanyaan lebih lanjut dapat menghubungi dana-risnov@brin.go.id

Panduan dan Template: RIIM Kompetisi