Penelitian Internal Binus tahun anggaran 2023

 

Dalam rangka pelaksanaan Penelitian Internal Binus tahun anggaran 2023 yang terdiri dari dari skema : Penelitian Dasar-Terapan Binus (PTB), Penelitian International Binus (PIB), Binus Reseach untuk Nusantara (BRUN) dan Binus Peduli Lingkungan (BPL). Bersama email ini kami informasikan kepada Bapak/Ibu untuk penerimaan proposal dengan pembiayaan tahun 2023 adalah sebagai berikut :

Penelitian Internal Binus tahun anggaran 2023 yang terdiri dari dari skema Penelitian Dasar-Terapan Binus (PTB), Penelitian International Binus (PIB), Binus Research untuk Nusantara (BRUN) dan Binus Peduli Lingkungan (BPL).

Kami informasikan bahwa penerimaan proposal dengan pembiayaan tahun 2023 dibuka pada tanggal 02 Desember 2022 s/d 31 Januari 2023. Informasi lebih lanjut ada di link berikut

Ketentuan Seluruh Skema:

  1. Submit proposal Penelitian Internal Binus dimulai pada tanggal 02 Desember 2022 s/d 31 Januari 2023.
  2. Cluster dari ketua dan anggota tim pengusul mengikuti ketentuan cluster sesuai dengan skema yang ada pada panduan Penelitian Internal Binus.
  3. Ketua pengusul wajib menerapkan multidisiplin ilmu pada tim penelitinya dan wajib melibatkan mahasiswa.
  4. Bagi Bapak/Ibu pengusul yang memiliki hibah di tahun sebelumnya, mohon pastikan agar penelitian sudah selesai dan tidak memiliki kewajiban administrasi yang belum terpenuhi.
  5. Bagi seluruh proposal pembiayaan tahun 2023, waktu pelaksanaan Penelitian Dasar-Terapan Binus, Penelitian International Binus, Binus Reseach untuk Nusantara dan Binus Peduli Lingkungan adalah pada periode 01 Maret s/d 15 Desember 2023.
  6. Panduan Penelitian, template LoA Mitra untuk PIB, dan Research Roadmap FM dapat di download juga pada link berikut : https://bit.ly/3uiAlqV.

Skema PTB dan PIB:

  1. Submit proposal skema PTB dan PIB wajib melalui SIMLITBINUS (https://simlitbinus.apps.binus.ac.id/).
  2. Untuk skema PIB, dokumen Letter of Agreement (LoA) dari Mitra Internasional mohon agar dapat dipersiapkan terlebih dahulu sebelum proses submit proposal.

Terdapat beberapa hal yang perlu kami informasikan saat melakukan submit proposal di SIMLITBINUS, sebagai berikut :

  1. Pastikan bahwa Bapak/Ibu menggunakan akun dan password FM (binus.ac.id) yang sesuai saat login di SIMLITBINUS.
  2. Sebelum melakukan submission proposal, dimohon agar Bapak/Ibu dapat memastikan kelengkapan identitas profil pada SIMLITBINUS, khususnya untuk NIDN, Sinta ID dan JJA agar proses submission dapat berjalan dengan lancar.
  3. Khusus untuk research roadmap dapat dicantumkan dalam bentuk gambar dengan format JPEG. Template research roadmap dapat di download langsung pada SIMLITBINUS.
  4. Setelah Bapak/Ibu melakukan finalisasi submission proposal di SIMLITBINUS, mohon untuk dapat mendownload pdf proposal Bapak/Ibu dan mengecek kembali kelengkapan proposal yang ada di pdf tersebut.
  5. Jika Bapak/Ibu menemui kendala saat melakukan submission proposal pada SIMLITBINUS, silakan hubungi kami melalui email dengan subject “Kendala Submit Proposal SIMLITBINUS – Nama Ketua”.

Skema BRUN dan BPL:

  1. Khusus untuk skema BRUN dan BPL dipersilakan untuk melakukan submit via e-Form pada https://tinyurl.com/pendaftaranhibahbinus2023.
  2. Template proposal terlampir pada email ini. Atau dapat di download pada link : https://bit.ly/3uiAlqV.
  1. Halaman pengesahan pada proposal mohon sudah ditandatangani lengkap oleh Ketua Peneliti, RC/PIC Riset dan Dekan dan diperbolehkan berupa tandatangan digital (e-signature).
  2. Khusus untuk skema BPL wajib beranggotakan min. 1 PIC di dalam lingkungan BINUS terkait program Peduli Lingkungan.

Demikian yang dapat kami sampaikan.

Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Haryo Sutanto