Title

PERANCANGAN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN TATA LETAK ALOKASI INVENTORI DISPLAY TOKO BATIK

Abstract
Batik adalah sebuah kesenian menggambar diatas kain menggunakan lilin yang berasal dari Pulau Jawa. Batik dinyatakan sebagai budaya Indonesia yang telah diakui sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi oleh UNESCO sejak 2 Oktober 2009. Seiring berkembangnya teknologi informasi dan digital, permintaan untuk pakaian batik dengan berbagai model dan corak semakin meningkat, sehingga menyebabkan luas rak display inventori toko pakaian batik semakin meningkat sementara ruang rak penyimpanan terbatas. Dengan demikian, diperlukan adanya manajemen alokasi produk pada rak inventori toko pakaian batik yang juga dimanfaatkan sebagai ruang rak display toko. Penelitian ini dilakukan untuk merancang sebuah sistem pendukung keputusan berbasis website untuk memilih lokasi tingkat rak yang memiliki tinggi rak yang berbeda-beda serta lokasi penyimpanan produk yang disesuaikan berdasarkan jenis model, ukuran, dan corak pakaian batik yang berbeda-beda hingga jumlah susunan produk pada rak display yang tersedia. Dengan menggunakan data penjualan masa lalu, sistem pendukung keputusan dapat menyusun tata letak produk sesuai dengan peramalan permintaan produk pada periode mendatang, menentukan letak penyimpanan hingga menyusun pakaian berdasarkan ukuran dan corak warna yang disimpan pada cloud penyimpanan sistem pendukung keputusan tersebut. Dengan demikian, sistem pendukung keputusan dapat menyusun produk dengan optimal dan meningkatkan efisiensi kinerja karyawan yang hendak mencari produk yang ingin dibeli konsumen
Keywords
Manajemen tata letak rak display, manajemen toko pakaian batik, perencanaan tata letak rak display fashion, sistem pendukung keputusan
Source of Fund
Penelitian Dasar - Terapan BINUS
Funding Institution
BINUS
Fund
Rp.10.000.000,00
Contract Number
028/VRRTT/III/2023
Author(s)
  • Dendhy Indra Wijaya, S.T., M.T.

    Dendhy Indra Wijaya, S.T., M.T.

  • Restu Pinasthika, S.Kom, M.MSI

    Restu Pinasthika, S.Kom, M.MSI

  • Maria Loura Christhia, S.T., M.Sc.

    Maria Loura Christhia, S.T., M.Sc.